-->

Thursday, April 15, 2010

Televisi 3D akan Geser TV LCD

Televisi 3D akan Geser TV LCD

Televisi 3D akan Geser TV LCD REUTERS
MUNGKIN Anda pernah menonton film 3D (tiga dimensi) di layar bioskop? Dalam waktu dekat kenikmatan menyaksikan efek 3D bisa dirasakan di ruang keluarga rumah Anda. Produsen TV raksasa seperti Sony Corp, Samsung Electronic, LG Electronic, Panasonic Corp dan Toshiba kini tengah bersiap memasarkan televisi 3D pada pertengahan tahun ini.

Bahkan untuk menyambut kehadiran televisi 3D ini, stasiun televisi ESPN bekerja sama dengan Discovery Communications Inc juga segera meluncurkan program acara televisi dengan teknologi 3D.

"Kehadiran televisi 3D ini akan menggeser tren TV LCD maupun TV plasma beresolusi tinggi. Ada kenikmatan tersendiri yang ditawarkan TV 3D. Dan ini akan menjadi tren dunia," kata Direktur North American TV Paul Gagnon, kemarin.

Bisa dipastikan harga televisi 3D lebih mahal dari TV LCD maupun Plasma. Untuk TV 3D ukuran 42 inci dijual sekitar Rp9,8 juta dan untuk ukuran 50 inci sekitar Rp19,5 juta. Sementara harga TV LCD ukuran 42 saat ini berkisar Rp5,8 juta-Rp6,8 juta.

Bahkan TV 3D Toshiba ZX900 CELL dibandrol sekitar Rp97 juta. Keunggulan produk ini bisa merubah saluran televisi 2D menjadi siaran 3D dan dilengkapi WiFi untuk koneksi internet. Meski canggih namun untuk menonton TV 3D tetap diperlukan kacamata khusus 3D.

0 comments:

Post a Comment